Processing...

Artikel


  • BIJAK MENGELOLA UANG SAAT #DIRUMAHSAJA

    21 April 2020

    Beberapa wilayah di Indonesia menerapkan Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) yang berarti sekolah-sekolah dan banyak perkantoran ditutup sehingga berbagai aktivitas harus dilakukan di rumah. Karyawan, eksekutif dan pebisnis melakukan pekerjaannya dari rumah. Anak-anak pun melanjutkan kegiatan belajarnya di rumah. Banyak keluarga yang mengalami penurunan pemasukan. Bahkan karena dampak pandemi ini, banyak tempat usaha yang tutup, perusahaan melakukan pengurangan gaji atau pengurangan karyawan, bahkan ada yang kekuatiran akan tidak diterimanya THR. Di sisi lain, kebijakan beraktivitas di #dirumahsaja dapat berdampak pada 'bengkak'-nya pengeluaran keluarga. Sebab saat bekerja dan belajar di rumah, mau tidak mau ada ada sejumlah pengeluaran ekstra yang harus dikeluarkan daripada… baca selengkapnya
  • MENDISIPLIN ANAK BERDASARKAN KASIH

    17 April 2020

    Tidak ada cara yang lebih tepat untuk menanamkan dan membentuk nilai-nilai dan karakter anak, selain dengan melakukan pendisiplinan dan kasih dengan berimbang, dan melalui pengajaran dan keteladanan. Disiplin tanpa kasih justru menghasilkan anak-anak yang terluka, gambar diri tidak sehat, dan bahkan membuat anak-anak menjauh dari TUHAN. Namun kasih yang berlebihan tanpa disiplin, menghasilkan anak yang tidak tangguh, manja, kurang tekun, tidak bisa mandiri. Prof. Gregory Slayton, mantan Dubes AS yang adalah pendiri pelayanan Family First Global, menekankan pentingnya setiap orangtua melakukan “Prinsip 1:10”. Untuk setiap 1 tindakan atau kata-kata pendisiplinan, diperlukan 10 pujian yang tulus untuk memulihkannya.Terapkan disiplin saat anak… baca selengkapnya
  • ORANGTUA, TELADAN DAN INSPIRASI BAGI ANAK-ANAKNYA

    17 April 2020

    Pepatah mengatakan, “Buah jatuh tidak jauh dari pohonnya.” Artinya anak akan berperilaku sebagaimana teladan yang ditampilkan oleh kedua orangtuanya. Anak adalah plagiator yang ulung. Sejak lahir anak akan memperhatikan perilaku kedua orangtuanya. Sehingga jelaslah bahwa keteladanan merupakan metode yang berpengaruh dan terbukti paling berhasil dalam mempersiapkan dan membentuk aspek moral, spiritual dan etos sosial anak. Berdasarkan penelitian yang dilakukan oleh para ahli psikologi membuktikan bahwa 75 % proses belajar didapatkan lewat penglihatan dan pengamatan. Sementara 13 % nya melalui pendengaran.Sebagai orangtua, kita adalah figur yang paling dekat dengan anak. Apapun yang kita lakukan, akan menjadi model bagi anak-anak kita. Mereka… baca selengkapnya
  • MEMBANGUN KEDEKATAN DENGAN ANAK

    16 April 2020

    Kedekatan orangtua dengan anak sangatlah penting dan berdampak besar bagi perkembangan anak. Selain untuk memantau perkembangan anak, mendekatkan diri dengan anak juga penting supaya anak bisa meneladan dan mengenal orangtuanya. Di tengah-tengah kesibukan Anda bekerja dari rumah (work from home), Anda bisa dengan sengaja memberikan waktu untuk bagi mereka, dengan :a) Waktu sebelum tidur bisa menjadi kesempatan yang terbaik untuk Anda dan juga anak. Ada banyak yang bisa Anda lakukan bersamanya. Mulai dari menemani mereka membersihkan diri, mengajaknya berdoa bersama, menemaninya menyelesaikan tugas, menanyakan pertanyaan-pertanyaan untuk menguji kesiapannya menghadapi ulangan ,  hingga sekedar mengobrol sebentar bersama anak soal kejadian-kejadian berkesan di… baca selengkapnya
  • WORK FROM HOME YANG EFEKTIF

    16 April 2020

    Sejarah mencatat krisis besar mengubah sikap manusia. Sebagai contoh:> Masuknya wanita ke dalam dunia kerja dimulai ketika perang dunia kedua.> Insiden “September 11” mengubah total kebijakan keamanan dunia penerbangan.Banyak ahli memprediksi, pasca COVID 19 akan mengubah sikap manusia, sistim dan tatanan dunia dalam bisnis dan pemerintahan, contoh: kolaborasi digital, e-commerce, delivery, work from home.Munculnya teknologi informasi dan komunikasi dengan harga terjangkau memungkinkan kebijakan work from home (WFH). Pandemi COVID19 telah memaksa dan mempercepat dijalankannya kebijakan ini. Walaupun tidak semua industri dan pekerjaan bisa menerapkan WFH, namun kebijakan WFH parsial ataupun penuh semakin banyak di adopsi bahkan sebelum pandemi COVID19.WFH memang… baca selengkapnya
  • PEMAHAMAN DIRI

    16 April 2020

    PendahuluanDara muda, daranya para remaja…Familiar dengan lirik lagu tersebut? Lagu tersebut hendak menggambarkan bagaimana masa muda dipenuhi dengan gemerlap pergaulan yang dipengaruhi oleh perkembangan zaman dan teknologi. Perkembangan tersebut sering dipandang sebagai suatu kelebihan karena memberikan berbagai kemudahan. Padahal, dampak buruk dari suatu perkembangan adalah sebuah keniscayaan. Semua menjadi serba instan. Teknologi komunikasi mendekatkan yang jauh, namun juga menjauhkan yang dekat. Jika dulu para murid mencatat apa yang guru tulis di papan tulis, sekarang murid-murid lebih memilih untuk menggunakan kamera handphone agar tak perlu berlelah mencatat.Dengan semua kemudahan yang dijabarkan tadi, kaum muda saat ini – meskipun tidak semua kaum muda… baca selengkapnya
  • HINDARI ASUMSI, BIASAKAN BERTANYA DEMI RELASI YANG SEHAT

    14 April 2020

    Seorang wanita berusia 94 tahun, Forence, mengisahkan pengalaman pahit dalam hidupnya karena asumsi. "Asumsi adalah racun sianida untuk sebuah hubungan. Bertanya, itulah kunci untuk kehidupan yang memuaskan”, ujarnya. Dengan kesedihan, Florence mengingat hubungan romantis yang berakhir karena asumsi. Sebagai sekretaris eksekutif periklanan di New York, Florence menggambarkan hidupnya sebagai orang yang sangat makmur. Dia jatuh cinta pada seorang pemuda yang selalu membuat matanya berbinar-binar bahagia. Mata yang kemudian segera terisi dengan air mata. "Dia menganggap aku tidak akan pernah pindah ke San Francisco di mana dia tinggal. Dia menganggap saya tidak akan meninggalkan karir saya. Tapi, dia tidak pernah meminta saya… baca selengkapnya
  • MENJAGA PERKATAAN

    09 April 2020

    Suatu pagi sesuai mengikuti sebuah kegiatan, dalam perjalanan saya menuju ke mobil, saya terjatuh dan mengalami luka-luka; karena kaki saya tersandung lantai yang rusak. Saya pikir hanya luka ringan dan celana saya kotor, sehingga saya ‘menolak’ tawaran orang-orang yang mencoba menolong saya untuk dibawa ke klinik untuk diperiksa lebih lanjut. Lagian saya pikir luka yang saya alami tidak seberapa dibandingkan dengan rasa malu karena terjatuh dan ditonton orang banyak…… Meski belakangan saya baru sadar bahwa luka-luka saya lumayan berat, tapi saya bersyukur tidak ada tulang yang retak atau bahkan patah. Saya masih tidak habis pikir mengapa saya bisa jatuh, hanya karena hal yang ‘sepele’…… baca selengkapnya
  • CORONA DAN KEHILANGAN

    04 April 2020

    How lucky I am to have something that makes saying goodbye so hard." — Winnie the PoohAdalah hal yang berat ketika harus melepas kepergian seseorang yang berarti bagi kita.  Pandemi Covid 19 tengah menghancurkan perasaan banyak orang.  Duka karena kehilangan orang-orang terkasih menjadi perasaan yang bergelayut di hati banyak orang.  Dulu kita berfikir corona tak akan berani datang ke Indonesia, tetapi dalam hitungan minggu sejak diumumkan ada 2 orang yang positif sampai dengan penulis membuat artikel ini ada 1.700 orang yang terkonfirmasi dan ada 170 orang yang meninggal karena Corona.    Semua terjadi begitu cepat dan terasa sulit untuk di… baca selengkapnya
  • Membangun Keintiman Melalui Kegiatan Bersama-sama

    31 March 2020

    Tidak jarang memang bagi pasangan untuk memiliki kesukaan yang berbeda. Anda mungkin orang yang menikmati membaca buku atau menghirup secangkir teh. Pasangan Anda mungkin orang yang aktif dan tertarik pada olahraga, yang menyukai kegiatan rekreasi seperti bulu tangkis, futsal, atau bermain golf. Anda mungkin suka berbelanja, atau menghabiskan waktu berjam-jam di perpustakaan atau di museum, yang menurut pasangan Anda buang-buang waktu. Anda mungkin benar-benar tidak suka melakukan apa yang disukai oleh pasangan Anda. Jika Anda memiliki gagasan yang  berbeda tentang apa yang disebut rekreasi, jangan kecil hati! Banyak pasangan yang seperti Anda, namun bukan berarti Anda (dan pasangan) tidak perlu… baca selengkapnya
Terverifikasi :
Project ini telah melewati proses verifikasi Family First Indonesia.
Kunjungan Lokasi :
Project Creator telah mengunjungi lokasi dan memiliki orang yang dapat dihubungi di lokasi tersebut.
Kunjungan Staff :
Team Family First Indonesia telah mengunjungi lokasi project ini.
Terhubung :
Penggalangan dana ini terhubung dengan yayasan (XXXXXX)